BuliranNews, SENICA - Sebagaimana halnya saga Lionel Messi yang berakhir di Paris Saint Germain (PSG) Perancis dan saga Cristiano Ronaldo yang berakhir di Manchester United (Inggris), maka teka-teki seputar klub baru Egy Maulana Vikri pun akhirnya terungkap.Mantan pemain Lechia Gdansk Polandia ini, akhirnya resmi berlabuh ke Liga Slovakia bersama FK Senica. Hal ini diumumkan langsung klub kasta teratas liga Slovakia itu pada Selasa (31/8) sore.
Rumor perpindahan Egy ke FK Senica memang santer terdengar dalam beberapa hari terakhir. Pihak klub juga sudah memberi sinyal kuat akan kedatangan Egy. Meski demikian, nama Persija Jakarta juga selalu dikait-kaitkan dengan pemain asal Medan itu.Tak hanya mengumumkan bergabungnya Egy, FK Senica bahkan juga sudah membocorkan nomor punggung yang bakal dikenakan Egy di sosial media resmi mereka. Dimana nantinya Egy akan memakai nomor 17 di tim barunya ini.
''Egy Maulana Vikri datang ke klub kami. The Guardian menempatkan Egy dalam 60 pesepak bola berbakat dunia yang lahir pada tahun 2000. Egy adalah perwakilan Indonesia yang datang dari klub Polandia, Lechia Gdansk,'' tulis keterangan resmi FK Senica.'Selamat datang, Egy Maulana Vikri kepada kami di Zahorie,'' lanjut mereka.Egy sebelumnya sudah punya pengalaman merumput di Eropa bersama Lechia Gdansk. Ia bergabung tim Polandia itu sejak 2018 dan menjadi bagian dalam tim kala memenangi Piala Polandia (2018/19) serta Piala Super Polandia (2019).Adapun, FK Senica merupakan tim yang berlaga di divisi teratas Liga Slovakia. Musim ini, mereka menempati posisi kelima dengan 9 poin dari 6 laga. (*/kum)
Editor : Buliran News