Cara Mengatasi Efek Samping setelah Vaksinasi Covid-19
Perlu diketahui, efek samping yang dirasakan setiap orang berbeda-beda, selain itu efek samping yang dirasakan setelah vaksin dosis pertama bisa berbeda dengan setelah vaksin dosis kedua. Jadi, penyesuaian solusi yang dipersiapkan harus disesuaikan dengan gejala apa yang dialami.Berikut cara mengatasi efek samping/gejala yang dirasakan setelah vaksinasi Covid-19:
- Segera kompres area bekas penyuntikan yang terasa sakit menggunakan air dingin dan kain bersih untuk mengurangi peradangan.
- Lakukan olahraga ringan untuk mengurangi rasa nyeri pada tangan.
- Banyak mengonsumsi air putih untuk membuat tubuh lebih mudah berkeringat sehingga berisiko mengalami dehidrasi saat demam.
- Mengenakan pakaian longgar agar tubuh merasa nyaman, sirkulasi udara pun terjaga saat tubuh mudah berkeringat karena demam.
- Minum obat pereda nyeri seperti aspirin, ibuprofen, atau antihistamin untuk mengatasi efek samping vaksin.
- Mengonsumsi buah-buahan dan sayuran
- Mengonsumsi obat sesuai gejala ringan yang dirasakan seperti pusing, batuk, pilek, menggigil dan demam.
- Mengonsumsi vitamin.
- Tidur yang cukup setelah vaksin jika mengantuk
- Tidak melakukan aktivitas berat dulu untuk sementara sampai gejala benar-benar reda.