Teh Jahe, Penghangat Tubuh yang Kaya Manfaat

Teh Jahe, Penghangat Tubuh yang Kaya Manfaat
Teh Jahe, Penghangat Tubuh yang Kaya Manfaat

Mengonsumsi teh jahe juga dipercaya bisa membantu mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Namun, tentu saja manfaat ini bisa didapatkan apabila Anda tidak menambahkan gula ke dalamnya atau menggantinya dengan madu atau pemanis lain yang tepat, untuk penderita diabetes.8. Meredakan nyeri

Teh jahe juga disebut bisa membantu meredakan nyeri. Sebab, jahe sendiri sudah sejak lama digunakan untuk mengurangi sakit kepala, kram menstruasi, nyeri otot, maupun jenis nyeri lainnya.9. Meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah kanker

Mengonsumsi teh jahe bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Kandungan antioksidan yang ada di dalamnya dapat membantu melindungi tubuh dari berbagai kerusakan.Selain itu, minuman ini juga dipercaya bisa meredakan stres yang bisa menurunkan daya tahan tubuh. Terakhir, dalam hal mencegah kanker, manfaat ini bisa didapatkan dari jahe, yang menurut penelitian memang membantu tubuh melawan pertumbuhan sel kanker.

Efek samping minum teh jaheSejauh ini, tidak banyak laporan yang menyebutkan tentang efek samping teh jahe.

Bagi yang mengalaminya, efek samping yang dilaporkan pun umumnya hanya berupa gangguan ringan seperti perut terasa panas. Meski jarang terjadi, beberapa orang bisa saja memiliki alergi terhadap bahan-bahan yang ada di dalam teh jahe.Apabila setelah mengonsumsi minuman ini Anda merasakan gejala alergi seperti gatal-gatal dan muncul bercak merah di kulit, segera konsultasikan ke dokter.

Selebihnya, belum ada laporan mengenai efek samping teh jahe yang serius.Mengkonsumsi teh jahe memang memberikan banyak manfaat untuk tubuh Anda. Namun, perlu diingat untuk tidak mengonsumsi teh jahe yang mengandung terlalu banyak gula.

Sebab, risiko gangguan kesehatan yang akan muncul, justru dapat menutupi manfaatnya. (Resa Eka Sartika)

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini