Hal ini tidak hanya membantu anak untuk mengembangkan bakatnya, tapi juga memberikan kesempatan pada anak untuk berinteraksi dengan teman-temannya serta orang di sekitarnya.
4. Ajari anak untuk melakukan kontak mata
Kontak mata mungkin merupakan hal yang sederhana dilakukan, tapi bagi beberapa orang, ini adalah hal yang cukup sulit dilakukan.
Padahal, kontak mata sangat penting ketika berbicara dengan orang lain, karena bisa menandakan bahwa anak mendengarkan apa yang sedang dibicarakan oleh orang lain.
Karena itu, saat Moms dan Dads berbicara dengan anak, cobalah untuk melatih kemampuan anak dengan meminta anak untuk melakukan kontak mata dengan Anda.
Dengan begitu, anak akan lebih terbiasa dan percaya diri untuk melakukan kontak mata ketika sedang berinteraksi sosial atau berbicara dengan orang lain.

5. Ajarkan anak untuk bertanya
Mengajukan pertanyaan kepada orang lain dapat membantu anak memperoleh pengetahuan banyak hal, termasuk kemampuan berinteraksi dengan orang lain.
Orang tua bisa melatih anak bertanya dengan menanyakan kabar atau pertanyaan lain kepada nenek, kakek, atau teman-temannya.
Sampaikan pada anak ada beberapa pertanyaan yang perlu jawaban yang cukup panjang, bukan hanya jawaban "iya" dan "tidak" saja.
Editor : Buliran News