BuliranNews, TEL AVIV – Bertanding di Bloomfield Stadium, Tel Aviv, Israel, LOSC Lille berhasil menjadi juara baru di ajang Trophee des Champions atau Piala Super Prancis setelah menghempaskan tim bertabur bintang, Paris Saint-Germain (PSG) 1-0.Pada pertandingan yang dihelat pada Senin (2/8/) dini hari tadi, Lille yang awalnya tak dijagokan, mampu bermain agresif dam memperlihatkan penampilan yang luar biasa.
Seperti yang diketahui, Lille sukses memberikan kejutan dengan berhasil menjuarai Liga Prancis 2020-2021. Karena prestasinya itu, klub tersebut berhak bermain di Piala Super Prancis dan kebetulan bertemu PSG yang merupakan pemenang Coupe de France pada musim 2020-2021 kemarin.Tentunya bagi PSG, laga melawan Lille menjadi sebuah ajang balas dendam karena gara-gara tim tersebut, Les Parisiens kehilangan trofi Liga Prancis. Namun, bukannya mengalahkan Lille untuk bisa membalaskan dendam, PSG justru takluk di laga penting tersebut.
PSG yang bermain tanpa sejumlah pemain bintangnya seperti Kylian Mbappe, Marco Verratti, dan Neymar Jr itu tampak kesulitan untuk bisa menghadapi Lille. Tak ayal, PSG yang hanya mengandalkan Mauro Icardi, Julian Draxler, dan Arnaud Kalimuendo di lini depan tak bisa berbuat banyak.Gawang PSG justru kebobolan di menti 45 lewat ulah Xeka. Gol Xeka itu lantas menutup babak pertama dengan skor 0-1 untuk ketertinggalan PSG.
Mencoba bangkit di babak kedua, pelatih PSG, Mauricio Pochettino mencoba untuk melakukan sejumlah pergantian. Pada kesempatan itu, pemain anyar mereka, Giorginio Wijnaldum pun dipercaya bermain di menit 71.Akan tetapi, kehadiran Wijnaldum tak memberikan perubahan sama sekali terhadap skor di laga tersebut. PSG sebenarnya menguasai jalannya pertandingan dengan memiliki penguasan bola mencapai lebih dari 70%.Kendati begitu, pertahanan Lille yang amat kukuh memuat PSG tak bisa mencetak gol. Akhirnya laga berakhir dan Lille memastikan diri keluar menjadi juara Piala Super Prancis.Itu adalah gelar pertama Lille di ajang Piala Super Prancis tersebut. Kemenangan Lille memutuskan rekor delapan kemenangan beruntun PSG di ajang Piala Super Prancis tersebut.
PSG diketahui sejauh ini masih menjadi rajanya di Piala Super Prancis dengan 10 kemenangan. Sayang jumlah tersebut tak berubah menjadi 11 gelar karena skuad asuhan Pochettino itu tak bisa mengalahkan Lille.Berikut Susunan Pemain:
Lille: Leonardo; Djalo, Fonte, Botman, Mandava; Araujo, Andre, Xeka, Bamba; David, Yilmaz.PSG: Navas; Hakimi, Kehrer, Kimpebe, Diallo; Ander Herrera, Pereira, Eric Junior; Draxler, Icardi, Muinga. (*/oks)
Editor : Buliran News