Payakumbuh, 22 Oktober 2024 – Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh menunjuk Guru Penggerak dan kepala Sekolah Penggerak di Payakumbuh untuk menjadi narasumber di masing-masing gugus yang telah ditetapkan.Narasumber yang ditugaskan memberikan materi tentang "Berbagi Praktik Baik Implementasi Kurikulum Merdeka". Adapun guru penggerak dan kepala sekolah penggerak yang ditunjuk di antaranya Nelsi Wahyuni (guru TK Al Huffazh), Vivi Gusmanti (guru TK An Nadzir), Mira Kurnia (guru TK Indah Jelita), Os Jumiati (guru TK Jamiatul Hujjaj IPHI), Roza Hamfita (guru TK Pertiwi), Rini Mega Sari (guru TK IT Adzkia), Nofi Andrina (Kepala TK Al Huffazh), Anidar (Kepala TK Raudhatul Jannah), Dian Agustina (Kepala TK IT Adzkia).
Nelsi Wahyuni di hari pertama menjadi narasumber di TK IT Mutiara Hati disambut hangat oleh Kepala Sekolah Umi Kalsum dan juga para peserta. Acara yang dihadiri oleh para guru dari berbagai sekolah di Gugus Raflesia ini bertujuan untuk saling berbagi pengalaman dan inovasi dalam menerapkan Kurikulum Merdeka di kelas."Kami merasa bangga menjadi tuan rumah untuk Gugus Raflesi ini sebagai tempat penyelenggara acara," kata Umi Kalsum menyampaikan.
Dalam berbagi praktek baik ini, para peserta aktif berbagi praktik terbaik mereka, mulai dari pengembangan pembelajaran yang berpusat pada siswa, pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran, sehingga dapat merancang pembelajaran yang menarik.Nelsi Wahyuni sebagai narasumber, menyambut positif antusiasme para peserta. “Berbagi praktek baik ini merupakan langkah nyata kita untuk terus meningkatkan kualitas pembelajaran. Dengan saling berbagi, kita dapat belajar satu sama lain dan menemukan solusi bersama dalam menghadapi tantangan implementasi Kurikulum Merdeka,” ujarnya.
"Hari selanjutnya, jadwal yang telah ditetapkan Dinas Pendidikan Payakumbuh yaitu TK Negeri Pembina Utara (rabu) dan selanjutnya TK IPHI Payakumbuh (kamis)."Semoga berjalan dengan lancar dan dipenuhi berkah," pungkasnya. (Fe)
Editor : Buliran News