TAK ingin kalah dari pesaingnya, sejumlah merek smartphone terus meluncurkan ponsel terbaru dengan beragam inovasi. Terhitung pada bulan ini, setidaknya terdapat lima brand, mulai dari Vivo hingga Samsung, yang telah menyiapkan ponsel baru, bahkan lebih dari satu seri. Apa saja dan bagaimana spesifikasi? Berikut ulasan lengkapnya.1. OnePlus Nord 2T
Smartphone ini memiliki kamera utama 50 MP dengan aperture f/1,9 dan didukung Electronic Image Stabilization (EIS). Terdapat pula lensa 8 MP ultra-wide dan 2 MP depth shooter di bagian belakang, serta kamera selfie beresolusi 32 MP.
Lebih jauh, ia ditenagai oleh SoC Dimensity 1300 MediaTek dan dipasangkan dengan RAM LPDDR4x hingga 12 GB, serta penyimpanan internal UFS 3.1 256 GB. Adapun untuk baterai, ia memiliki kapasitas 4.500 mAh dengan dukungan teknologi pengisian cepat 80 W.2. Redmi Note 12
Smartphone ini diperkirakan akan meluncur pada bulan ini di Cina. Sayangnya, belum diketahui detail spesifikasi ponsel ini. Namunm seri Note 12 menjanjikan kinerja yang signifikan dari pendahulunya.
3. Samsung Galaxy A13 5G
Samsung Galaxy A04s hadir dengan desain baru di bagian belakang dan memiliki layar waterdrop notch di bagian depan. Ponsel dengan layar 6,5 inci ini juga telah memiliki resolusi HD . Untuk kamera, ia mempunya tiga lensa di bagian belakang.
5. Sony Xperia 1 IV
Sony Xperia 1 IV yang bakal meluncur pada 11 Mei ini hadir dengan layar 6,5 inci, resolusi 4K dan refresh rate 120 Hz.Pada dapur pacu, ia ditenagai oleh SoC Snapdragon 8 Gen 1 yang dipasangkan dengan RAM 12 GB. Kemudian, baterainya berkapasitas 5.000 mAh, dengan dukungan pengisian cepat 45 W.
6. Vivo T1 Pro 5G