Anda Pecinta Gowes? Ini Rekomendasi Film Berkaitan dengan Sepeda

Anda Pecinta Gowes? Ini Rekomendasi Film Berkaitan dengan Sepeda
Anda Pecinta Gowes? Ini Rekomendasi Film Berkaitan dengan Sepeda

GOWES atau bersepeda kini jadi salah satu hobi yang naik daun di tengah pandemi COVID-19. Apa kamu juga jadi salah satu orang yang mengikuti tren ini? Jika iya, bagus. Bersepeda merupakan salah satu olahraga kardiovaskular yang efektif menjaga kesehatan jantung dan kebugaran tubuh secara keseluruhan.Namun, ingat harus tetap patuhi protokol kesehatan agar pandemi ini cepat berakhir. Jangan bergerombol jika bersepeda, apalagi ikut CFD cuma demi cari konten untuk update di media sosial. Kesehatan lebih mahal daripada raupan likes di konten Instagram kamu.

Nah, agar kamu makin bersemangat bersepeda, dan tentunya tetap aman, kami sudah memilihkan 10 film tentang sepeda terbaik yang bisa kamu tonton. Yuk, simak daftarnya.1. American Flyers (1985)

Film sepeda klasik ini dibintangi oleh Kevin Costner. Di film ini dia berperan sebagai seorang pesepeda sekaligus dokter olahraga yang mendorong adiknya untuk latihan sepeda demi mengikuti balapan sepeda Hell of the West.

Buat kamu yang cari tontonan ringan, film sepeda ini menawarkan komedi yang lucu dan adegan balap yang cukup menguras adrenalin.2. 2 Seconds (1998)

Film tentang sepeda ini rilis 1998 silam. Premisnya berpusat pada Laurie, seorang downhiller, yang menyadari bahwa olahraga itu bukan bidangnya. Kemudian dia beralih profesi menjadi kurir.

Film kurir sepeda berbahasa Prancis ini bakal menawarkan cerita berbeda yang tidak ada di film tentang sepeda lainnya, utamanya karena sedikit menyinggung isu LGBT.3. The Flying Scotsman (2006)

Film sepeda ini menceritakan kisah nyata pesepeda asal Skotlandia Graeme Obree. Bedanya dari film tentang sepeda lainnya di atas? Graeme memecahkan rekor dunia mengendarai sepeda sejauh 52.000 kilometer lebih.

Bukan sepeda konvensional, sepeda yang dia kendarai dibuatnya sendiri dari bahan bekas dan suku cadang mesin cuci. Selain itu, hal menarik lain dari film ini adalah Graeme juga sedang berjuang dengan penyakit mental yang dideritanya.4. Rising from Ashes (2012)

Salah satu film dokumenter tentang sepeda yang masih dijadikan tontonan wajib pesepeda dunia hingga kini adalah Rising from Ashes.

Film inspiratif tentang gowes ini berkisah tentang tim sepeda Rwanda yang berjuang untuk mengikuti kompetisi Tour de France legendaris itu di tengah kecamuk perang di negaranya.Buat kamu yang belum tahu, Rwanda mengalami genosida besar-besaran pada 1994 yang menewaskan hingga satu juta orang. Merinding, kan?

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini