Dan yang terakhir jika memang kamu membawa mobil kamu juga melakukan pengecekan pada AC dimobil kamu yah.Pengecekan Ban Kendaraan – Jelang Mudik Lebaran
Setelah melakukan semua pengecekan terkait mesin dari kendaraan yang akan dibawa. Hal yang paling menjadi perhatian lebih dari ban pada kendaraan yang akan kita bawa.Kamu harus melakukan pengecekan apakah nantinya kurang angin atau tidak. Sangat disarankan untuk menggunakan angin Nitrogen untuk mengisi ban kendaraan.
Hal tersebut sangat disarankan karena Gas Nitrogen bisa mendapatkan tekanan yang lebih stabil jika dibandingkan dengan angin pada umumnya. Karena nantinya akan berjalan sangat jauh, otomatis membuat ban kendaraan kamu akan sangat panas.Dan gas nitrogen sendiri juga menghindari terjadiya pecah ban saat adanya tekanan tinggi saat berjalan dan tahan akan suhu yang tinggi. Selain itu Nitrogen juga misal terjadi kebocoran angin mereka tidak akna langsung memberikan respon yang jelek dalam pengendalian kendaraan.
Pengecekan Gas BuangPengecekan yang terakhir adalah pengecekan dari gas pembuangan yang berasal dari Knalpot. Sangat disarankan melakukan pengecekan sebagai mana mestinya.
Biasanya kendaraan yang sangat bagus akan memiliki gas buang emisi yang tida banyak. Atau setidaknya tidak mengeluarkan asap atau bau yang hingga membuat mata pedas.Kalau terjadi seperti itu setidaknya melakukan pengecekan. Hingga nantinya kamu melakukan pengecekan pada saluran knalpot dari mesin hingga ke lubang pembuangan.
Jika ada kebocoran akan sangat berbahaya, terutama saat menghadapi jalanan macet yang bisa berpeluang masuk kedalam kabin Mobil dan akan berakibat sangat fatal.Ulasan Sebelum Perjalanan MudikJadi nantinya jika kamu ingin melakukan perjalanan mudik sangat disarankan untuk melakukan pengecekan kendaraan sedetail mungkin. Karena nantinya kondisi yang prima dari kendaraan membuat perjalanan mudik kamu semakin asik tentunya.Dan selain itu fisik dari tubuh kita juga perlu diperhatikan yah. Jangan sampai kamu memaksakan kondisi yang sudah lelah namun tetap berkendara.
Maksimal dari berkendara itu sendiri untuk kendaraan bermotor itu kurang lebih 2 hingga 3 jam. Dan untuk kendaraan roda empat sendiri sekitar 4 hingga 5 jam, hingga pada akhirnya harus mengistirahatkan badan dan juga mesin kendaraan. ***
Editor : Buliran News