Kantor Lurah Sukamaju Baru Dibangun di Lokasi Baru

Kantor Lurah Sukamaju Baru Dibangun di Lokasi Baru
Kantor Lurah Sukamaju Baru Dibangun di Lokasi Baru

BuliranNews, DEPOK- Dari empat kantor lurah yang akan dibangun Pemkot Depok tahun 2022 ini di Kecamatan Tapos, Kelurahan Sukamaju Baru menjadi berbeda. Jika tiga kelurahan lain seperti Leuwinanggung, Cimapeun dan Cilangkap dibangun di lokasi yang sama.Namun kantor Lurah Sukamaju Baru akan dibangun di lokasi terpisah alias di lokasi baru yaitu di Jalan Bhakti Abri.

"Pembangunan kantor lurah baru itu di areal seluas 1.200 M2 berlantai dua," kata Lurah Sukamaju Baru, Pairin menjelaskan.Dengan bangunan baru yang lebih representatif, Pairin berharap pelayanan terhadap masyarakat bisa semakin meningkat.

Terkait anggaran untuk pembangunan kantor baru tersebut, Pairin menyebutkan sekitar Rp5,2 M."Kantor tersebut rencananya akan dibangun pada Maret atau April dan diharapkan selesai dalam 8 bulan. Sehingga tahun depan, seluruh pelayanan masyarakat telah bisa dilaksanakan di sana," imbuhnya. (ted)

Editor : Buliran News
Tag: