INI dia 8 game terbaik untuk iPhone dan iPad yang bisa kamu mainkan secara gratis, sudah pada tau belum, deretan game keren ini? Platform mobile mungkin saat ini menjadi incaran para pengembang video game setelah melihat besarnya pasar dan player yang ada pada satu ini.Namun hal yang perlu diingat, platform mobile tidak hanya Android seorang. Ada juga iOs yang tertanam di iPhone serta iPad dan memiliki pengguna yang banyak.
Ini kami rekomendasikan 8 game gratis terbaik yang bisa kamu mainkan di iPhone dan juga iPad :1. Shadowgun Legends
Buat kamu user iOs yang suka game peperangan penuh aksi, kamu harus coba mainkan game bernama Shadowgun Legends. Pada Shadowgun Legends kamu akan disuguhkan sebuah game FPS dengan tema yang futuristik, melawan alien yang menyerang, dengan kualitas grafik sekelas game PC.
Detail Shadowgun LegendsDeveloper Madfinger Games
Publisher Madfinger GamesRelease Date 22 Maret 2018
Genre Single-player video game, Multiplayer video game2. Asphalt 9: Legends
Buat kamu yang suka game balapan mobil, tenang di iOs ada Asphalt 9: Legends yang bisa kamu mainkan secara gratis loh Guys. Asphalt memang dikenal sebagai game balapan yang memiliki kualitas grafik yang tidak main-main walaupun untuk sebuah game mobile. Gameplay balapan yang dihadirkanpun juga sangat seru loh Guys.
Detail Asphalt 9: LegendsDeveloper Gameloft, Gameloft Iberica S.A.U.
Publisher GameloftRelease Date 22 Maret 2018
Genre Single-player video game, Multiplayer video game, Racing Game3. PinOut!
Kalau kamu memang seorang gamers, pasti pernah dong main game Pinbal di PC dulu. Nah kalau kamu kangen main game Pinbal, iOs punya nih game bernama PinOut!.PinOut! menghadirkan gameplay Pinbal dengan sistem endless, dimana akan terus menuju pada stage berikutnya. Visual yang dihadirkan juga sangatlah epic, dengan tambahan efek-efek neon pada arenanya.
Detail PinOut!
Developer MediocrePublisher Mediocre
Release Date 27 Oktober 2016Genre Pinball Machine
4. Super Cat Tales 2Butuh jenis game yang berbeda sekaligus bikin kamu nostalgia? Ada juga Guys, nama gamenya Super cat Tales 2 yang bisa kamu mainkan di iPhone ataupun iPad.
Super Cat Tales 2 bisa dibilang arcade game seperti Super Mario. Visual yang dihadirkanpun pixel-based yang retro banget. Jadi kamu bisa merasakan main game jadul dengan sensasi kekinian.
Detail Super Cat Tales 2Developer NEUTRONIZED
Publisher NEUTRONIZEDRelease Date 4 Oktober 2018
Genre Platformer5. Beach Buggy Racing 2
Kalau mau cari game balapan yang berbeda dan memiliki gameplay yang mirip-mirip sama Mario Kart, kamu bisa cobain nih Beach Buggy Racing 2.Pada Beach Buggy Racing 2, kamu bakal rasain sensasi main Mario Kart lewat iPhone atau iPad. Pada arena balapan nantinya akan terdapat sejumlah power yang bisa kamu ambil dan menembakannya pada player lain.
Detail Beach Buggy Racing 2
Developer Vector UnitPublisher Vector Unit
Release Date 18 Desember 2018Genre Racing Video Game, Action game
6. Golf SkiesTidak seperti game golf pada umumnya, Golf Skies menghadirkan permainan gold yang mengarah vertikal atau ke atas. Kamu harus memukul bolanya pada arena golf yang berada di atasnya hingga masuk pada lubang. Kamu harus pintar-pintar saat memukul bolanya, agar mendapatkan hole in one.
Detail Golf Skies
Developer StarpolygonPublisher Starpolygon
Release Date 2020Genre Sports
7. Sky: Children of the LightSky: Children of the Light sepatutnya kamu coba mainkan, karena menghadirkan multiplayer adventure game yang sangat seru dengan kualitas graphic 3D yang sangat baik.
Detail Sky: Children of the Light
Developer ThatgamecompanyPublisher ThatgamecThatgamecompany, Hong Kong NetEase Interactive Entertainment Limitedompany
Release Date 18 Juli 2019Genre Adventure game, Indie game, Art game
8. Rowdy City WrestlingJika kamu penggemar pixelated games, kamu wajib mencoba Rowdy City Wrestling yang akan mengajak kamu dalam sebuah arena pergulatan yang seru dan lucu untuk dimainkan.
Detail Rowdy City Wrestling
Developer Brad ErkkilaPublisher Brad Erkkila
Release Date 24 September 2020Genre Action, Sports.
Editor : Buliran News