Pesona "Air Menari" di Jantung Solok Selatan

Pesona "Air Menari" di Jantung Solok Selatan
Pesona "Air Menari" di Jantung Solok Selatan

MASYARAKAT Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, kini memiliki tempat untuk melepas penat. Tak perlu jauh-jauh, kini dari daerah pemekaran Kabupaten Solok itu, hadir sebuah destinasi wisata baru berupa air mancur menari.Jika di era tahun tahun 80-an hingga tahun 90-an, air mancur menari hanya bisa disaksikan di kota-kota besar di Indonesia, kini keindahan serupa bisa disaksikan masyarakat Solok Selatan di kampung halaman sendiri.

Dengan "memindahkan" Pasar Lama Padang Aro ke lokasi yang lebih representatif, lokasi lama disulap menjadi taman kota yang hijau lengkap dengan pesona air mancurnya.

Sejak resmi dioperasikan, ratusan bahkan ribuan warga setempat ataupun warga yang melintas di kawasan Simpang Padang Aro tumpah ruah ke Taman Kota nan asri tersebut.Tak hanya berwisata untuk memanjakan mata sekaligus penghilang penat, di area tersebut juga hadir ratusan pedagang yang menjual beragam kuliner khas Kabupaten Solok Selatan.

Keindahan air mancur beragam warna tersebut, bisa Anda saksikan setiap harinya mulai pukul 19.00 WIB hingga menjelang tengah malam atau pukul 23.00 WIB.

Keindahan warna-warni dengan lengokan air dengan ketinggian berbeda dibarengi musik yang menghentak, menjadi hiburan baru bagi masyarakat setempat. Nah, tunggu apa lagi, datang dan berwisatalah ke Taman Kota Padang Aro. *** 

 

Editor : Buliran News
Tag: