UTANG Luar Negeri (ULN) Indonesia per akhir Oktober 2021 tercatat US$ 422,3 miliar. Dengan asumsi US$ 1 dibanderol Rp 14.346 seperti kurs tengah Bank Indonesia (BI) 13 Desember 2021, angka itu setara dengan Rp 6.058,31 triliun.
Selama ini, hutang luar negeri Indonesia baik pemerintah ataupun swasta, berasal dari sejumlah negara maupun lembaga donor.Siapa saja mereka? Berikut daftarnya :
1. Singapura
Negara mini yang merupakan tetangga Indonesia ini, merupakan negara pendonor nomor wahid bagi negara kita. Dari negara kota itu, Indonesia menerima kucuran utang sebesar US$ 63,71 miliar atau setara dengan Rp 905,99 triliun.2. Amerika Serikat
Negeri Joe Biden ini menjadi pemberi utang nomor dua untuk Indonesia. Dimana kucuran uutang yang telah ditransfer Negara Uncle Sam ini tercatat sebesar US$ 30,60 miliar atau setara dengan Rp 440.2 triliun.
3. Jepang
Negara otomotif Jepang berada di posisi ketiga dengan total donasi utang tercatat sebesar US$ 27,89 miliar atau setara dengan Rp 411,09 triliun.4. China
Negara Tirai Bambu China berada di posisi keempat sebagai pemberi utang kepada Indonesia. China tercatat memberikan pinjaman utang sebesar US$ 20,86 miliar atau setara dengan Rp 299,9 triliun.
5. Hongkong
Hongkong berada di posisi kelima sebagai negara pendonor terbesar untuk Indonesia. Negeri Jacky Chan itu memberikan pinjaman sebesar US$ 16,82 miliar atau sebesar Rp 241,9 triliun. ***
Editor : Buliran News