Zyrex Sky 232 A juga tak boleh Anda lewatkan jika sedang mencari netbook murah yang dapat diandalkan. Salah satu alasannya adalah penggunaan prosesor AMD A4-9125. Meski masih dual-core, namun prosesor ini menawarkan kinerja yang bagus dan efisien di kelasnya.Performa grafis Zyrex Sky 232 A juga cukup kompetitif karena didukung GPU AMD Radeon R3 yang terintegrasi. Bisa dibilang kalau performa grafis laptop ini terbilang cukup memadai untuk grafis standar atau bermain game ringan.
Beberapa bagian menonjol lain dari Zyrex Sky 232 A adalah layar yang sudah Full HD yang lebih nyaman dipandang dibanding layar HD serta media penyimpanan SSD yang cukup luas. Tertarik memiliki laptop seharga Rp3,9 jutaan ini?
Spesifikasi :
- Layar: 14 inci FHD (1920 x 1080)
- Processor: AMD A4-9125
- Graphic Card: Radeon R3
- RAM: 4 GB DDR4
- Storage: 128 GB SSD
- Optical Drive: -
- Konektivitas: WiFi 802.11b/g/n, Bluetooth
- Port: 1 x USB 3.0, 1 x USB 2.0, 1 x Mini HDMI, 1 x Earphone Jack
- Baterai: Lithium Polymer 5000 mAH
5. Lenovo Ideapad 1 11 N4020Laptop murah dan ringan terbaik lainnya di harga 3 jutaan bisa Anda dapatkan dengan membeli Lenovo IdeaPad 1. Dengan layarnya yang berukuran 11 inci pada resolusi HD, Anda bisa rasakan pengalaman menonton yang baik berkat bezel kiri dan kanan yang tipis.
Selain itu juga, pengguna akan dimanjakan dengan bobotnya yang begitu ringan, hanya 1,2 kg saja. Dimasukkan ke tas dan dibawa berpergian tidak akan jadi masalah. Belum lagi, kualitas dual speaker miliknya menggunakan penyetelan dari Dolby Audio sehingga menghadirkan suara berkualitas saat menonton film ataupun mendengarkan lagu.Laptop seharga Rp4,1 jutaan ini juga tidak lagi dihadirkan dengan HDD yang terkenal sebagai media penyimpanan paling lemot. Kini, Anda bisa rasakan performa sistem operasi yang lebih responsif berkat penggunaan dua eMMC yang masing-masing punya kapasitas 64 GB.
Editor : Buliran News