Ponsel Terbaik & Paling Canggih di 2021

Ponsel Terbaik & Paling Canggih di 2021
Ponsel Terbaik & Paling Canggih di 2021

Keunggulan ponsel flagship ini juga terletak pada desain bodinya yang begitu fresh, menghadirkan bilah yang memanjang dari sisi ke sisi sebagai modul kamera belakang. Tentu berbeda dengan modul kamera boba yang dimiliki iPhone 13 series atau camera bump di pojok seperti kebanyakan HP lainnya.Dapur pacunya pun kini sudah menggunakan chipset besutan Google sendiri, yakni Google Tensor. Performanya memang tidak sebaik iPhone 13 series namun bisa dibilang nyaris setara dengan Snapdragon 888. Pokoknya tidak usah khawatir, Google Pixel 6 Pro masih menawarkan kinerja gim maksimal. Tertarik?

Spesifikasi :

  • Layar LTPO AMOLED 6.71 inci
  • Chipset Google Tensor
  • RAM 12 GB
  • Memori Internal 128 GB, 256 GB, 512 GB
  • Kamera 50 MP (wide) 48 MP (telephoto) 12 MP (ultrawide)
  • Baterai Li-Po 5003 mAh
  • Harga Saat Rilis Rp -
4. Xiaomi Mix 4

Seri Xiaomi Mix memang selalu hadirkan inovasi yang unik, tidak terkecuali pada Xiaomi Mix 4 yang sama sekali tidak menghadirkan poni ataupun punch hole sebagai kamera depannya. Lantas, apakah pengguna masih bisa melakukan selfie? Tentu bisa. Lensa depan ponsel ini tertanam di dalam layar melalui mekanisme CUP (Camera Under Panel).Kamera tersebut benar-benar tersembunyi, dan seberapa sulit Anda berusaha mencarinya, penampakkan lensa tetap akan sulit terlihat. Konsep kamera tersebunyi ini lebih solid dibandingkan Samsung Galaxy Z Fold3 yang punya teknologi serupa yang kamera depannya masih bisa terlihat dalam bentuk semacam bayangan.

Dengan absennya penampakkan lensa depan, layarnya pun jadi sangat ideal untuk kegiatan multimedia. Berkat hadirnya teknologi Dolby Vision, film atau series akan lebih "hidup" dan memberikan imersi lebih mendalam.Ponsel sedang dalam kondisi habis baterai? Dengan fast charging 120W, Xiaomi Mix 4 akan terisi penuh dengan begitu cepatnya. Ditinggal ke WC sebentar untuk mandi, balik-balik sudah full battery lagi.

Singkatnya, ini adalah ponsel yang cocok digunakan bagi Anda yang tidak hanya ingin miliki spek terbaik, namun juga jadi salah satu yang pertama dalam mencicipi inovasi terkini.

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini