SAAT menghubungkan Wi-Fi ke perangkat laptop, PC dan HP, Anda bisa mengaktifkan mode sambungkan secara otomatis.Dengan begitu Anda tidak perlu lagi menginput password Wi-Fi secara berulang-ulang. Ternyata hal tersebut membuat user menjadi lupa apa password Wi-Fi yang dimilikinya.
Jika mengalami hal tersebut, mungkin Anda akan kesal karena tidak bisa menyambungkan perangkat lain ke Wi-Fi tersebut.Tapi jangan jengkel dulu. Karena Anda bisa mengetahui password dengan cara mengetahui password wifi yang akan dibahas di bawah ini.
Cara Mengetahui Password Wifi Lewat Laptop
Apabila Anda lupa password WiFi, Anda bisa mengetahuinya melalui PC atau laptop yang Anda miliki. Untuk mengetahui cara lengkapnya, simak langkah-langkah di bawah ini:
- Pastikan terlebih dahulu PC dan Laptop sudah terhubung dengan jaringan Wifi yang Anda lupa passwordnya.
- Buka menu start atau klik ikon windows.
- Ketik Wi-Fi Settings di kolom pencarian menu.
- Setelah muncul, klik Open untuk membuka menu Wi-Fi Settings.
- Pilih opsi menu Network and Sharing Center di sisi kanan layar laptop atau PC Anda.
- Akan muncul info akses Wi-Fi yang Anda sambungkan, lalu klik nama jaringan Wi-Fi Anda pada bagian Access type:...
- Setelah itu akan ada jendela tab yang memberikan informasi mengenai jaringan Wi-Fi yang sudah terhubung.
- Klik Wireless Properties.
- Lalu klik menu bar Security.
- Lalu ceklis Show characters untuk menampilkan password Wi-Fi yang sedang terhubung di laptop.
- Anda sudah bisa memasukkan password Wi-Fi ke perangkat lain yang Anda ingin sambungkan.
Sekarang, jika lupa password Wi-Fi tidak perlu panik lagi, karena Anda bisa mengikuti cara mengetahui password Wifi yang lupa yang sudah dijabarkan di atas. Semoga bermanfaat. ***
Editor : Buliran News