Mobil 200 Jutaan Terbaik di 2021, Ini Rekomendasinya

Mobil 200 Jutaan Terbaik di 2021, Ini Rekomendasinya
Mobil 200 Jutaan Terbaik di 2021, Ini Rekomendasinya

Mobil ini dibekali dengan tenaga 91 hp dan torsi 120 Nm. Untuk bahan bakar, Toyota Avanza hanya menghabiskan 14.8 kmpl untuk dalam kota dan 17.3 kmpl untuk tol luar kota. Harga mobil MPV favorit keluarga tipe entry level ini dibanderol mulai dari Rp191,1 juta.5. Daihatsu Grand New Xenia X A/T

Masih bicara tentang mobil MPV 200 jutaan, pilihan lainnya jatuh pada Daihatsu Grand New Xenia X A/T. Dengan budget 200 juta, kamu bisa mendapatkan mobil baru bertransmisi otomatis. Xenia dengan tipe X A/T memiliki performa yang baik dengan tingkat kenyamanan yang tinggi. Hampir mirip dengan Toyota Avanza, New Xenia juga menyasar keluarga menengah yang mengidamkan mobil berkapasitas besar.

Grand New Xenia X A/T hadir dengan mesin 1329 cc dan torsi 121 Nm. Konsumsi bahan bakarnya mencapai 11 kmpl untuk dalam kota dan 16,8 kmpl untuk luar kota. Dari segi fitur, mobil ini menawarkan fitur keamanan, keselamatan, dan hiburan yang cukup tinggi sehingga penumpang dapat menikmati perjalanan tanpa rasa was-was. Untuk tipe ini, Daihatsu Grand New Xenia dipasarkan mulai dari Rp197,5 juta.6. Wuling Cortez CT Type S

Pilihan mobil baru dengan harga 200 jutaan cukup banyak, kamu dapat memilihnya sesuai dengan kebutuhan serta kenyamanan. Salah satunya adalah Wuling Cortez CT Type S. Dibandingkan dengan Avanza, Xenia, Ertiga, Mobilio, dan lainnya, Wuling memang sedikit terlambat masuk ke pasar Indonesia. Meskipun demikian, dari segi performa dan tampilan, Wuling Cortez patut diperhitungkan.

Wuling Cortez CT Type S dibekali dengan mesin Petrol 1451 cc dengan konfigurasi 4 silinder segaris, 4 valve, DOHC. Dari segi transmisi, mobil ini menggunakan transmisi Variable Speed CVT dengan tenaga 140 hp dan torsi 250 Nm. Fitur kenyamanan Wuling tipe ini juga tak perlu diragukan lagi karena dilengkapi dengan AC, power steering, power outlet, dan lainnya layaknya mobil masa kini. Harga OTR Wuling Cortez CT Type S dibanderol mulai dari Rp222,8 juta. ***

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini