Puskesos Leuwinanggung Disosialisasikan

Puskesos Leuwinanggung Disosialisasikan
Puskesos Leuwinanggung Disosialisasikan

BuliranNews, DEPOK - Mengantisipasi bantuan yang tidak tepat sasaran serta memastikan para penerima bantuan sosial adalah orang yang tepat sebagaimana peruntukannya, menjadi sesuatu hal yang harus dilakukan. Sehingga mobilisasi bantuan sosial baik sifatnya kebencanaan maupun jejaring sosial lebih mulus pendistribusiannya di kalangan masyarakat penerima.Guna menyikapi hal itu, Pemerintah Kelurahan Leuwinanggung melalui Seksi Kesejahteraan Masyarakat dan Pelayanan menghadirkan 60 orang pengurus, RT, RW dan tokoh masyarakat di daerah tersebut dalam kegiatan sosialisasi pusat kesejahteraan sosial (Puskesos) yang digelar di aula Kelurahan Leuwinanggung, Selasa (2/11).

[caption id="attachment_9862" align="alignnone" width="452"] Kasi Kemas dan Pelayanan Kelurahan Leuwinanggung, Wawan Setiawan[/caption]"Sosialisasi ini melibatkan cukup banyak peserta yang berasal dari RT, RW dan tokoh masyarakat termasuk juga ketua LPM. Kami berharap, dengan adanya sosialisasi Puskesos ini, dapat membantu pemerintah dalam memverifikasi para penerima manfaat dari beragam program bantuan sosial yang dihadirkan pemerintah, kata kepala seksi Kemas dan Pelayanan, Kelurahan Leuwinanggung, Wawan Setiawan.

Puskesos kata Wawan, adalah cara pemerintah untuk memastikan bantuan yang dikucurkan benar-benar tepat sasaran. Dan bagi masyarakat yang tak termasuk penerima bantuan, akan lebih mudah pula diinventarisir.

Sebagai panitia pelaksana, pihaknya kata Wawan berharap, bisa memberikan pemahaman dan penjelasan yang lebih jelas serta terperinci apa dan bagaimana alur distribusi pendistribusian bantuan serta siapa saja yang berhak menjadi penerima dari bantuan tersebut.Lurah Leuwinanggung, H Sanan Hidayat dalam kesempatan itu menambahkan, program bantuan sosial selama ini cukup memberikan dampak yang berarti bagi masyarakat apalagi sekarang ini yang masih harus berperang melawan pandemi Covid-19.

"Nah, melalui Puskesos diharapkan tak ada lagi tumpang tindih para penerima bantuan. Dan dipastikan tak ada lagi masyarakat yang tak berhak menerima bantuan tercatat sebagai penerima manfaat. Jadi menurut saya, Puskesos sangat penting dan akan menjadi titik sukses dalam pendistribusian setiap program bantuan sosial maupun kebencanaan dari pemerintah," imbuhnya. (ted)

Editor : Buliran News
Tag: