6. Joint Force Task 2/JTF2 (Kanada)
'Portofolio' JTF2 bervariasi mulai dari pembebasan sandera di Irak sampai memburu penjahat perang Bosnia. JTF2 juga ikut serta dalam Perang Afganistan. Wajah dan identitas anggota JTF2 dirahasiakan, tidak ada yang tahu operasi yang mereka lakukan.7. Special Air Service/SAS (Inggris)
SAS adalah salah satu tolok ukur pasukan khusus di seluruh dunia. Bahkan ketangguhannya sudah diakui oleh AS.
Jenderal Stanley McChrystal dari militer AS mengatakan SAS memegang perang vital bagi kubu Aliansi untuk memenangkan Perang Irak. "Sangat esensial. Kami tidak akan berhasil tanpa mereka," tegas McChrystal.8. Navy SEALs (AS)
Sebagai pemanasan jelang latihan rutin, anggota Navy SEALs harus melakukan 42 push-up dalam dua menit dan berlari 1,5 mil dalam 11 menit. Setelah itu baru latihan. SEALs adalah singkatan Sea, Air, dan Land. Jadi Navy SEALs bisa menjalakan misi di segala medan.

Anggota GIS dikenal punya bidikan yang luar biasa presisi. Jumlah personel pasukan ini tidak lebih dari 100, tetapi bisa berlaga mulai dari pemberantasan terorisme hingga menjaga keamaman.10. Alpha Group (Rusia)
Kebengisan pasukan ini sudah melegenda. Musuh akan dibabat habis tanpa belas kasihan. Misalnya dalam pembebasan sandera di gedung teater Moskow pada 2002, Alpha Group menggunakan gas beracun yang akhirnya ikut membuat 129 sandera kehilangan nyawa. Langkah yang tentunya mengundang kontroversi.