ANDA merasa HP dengan budget 3 jutaan terlalu mahal? Anda tak perlu khawatir. Pasalnya, beberapa vendor smartphone Android berikut ini menawarkan HP harga 2 jutaan dengan kualitas yang tidak kalah baik. Tentunya, berbagai HP ini layak untuk Anda pertimbangkan.Selain menawarkan harga yang relatif terjangkau, 10 HP ini juga menawarkan spesifikasi yang cukup mumpuni. Kira-kira adakah HP berikut ini yang cocok dengan kebutuhan Anda? Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini.
1. Redmi Note 10
Xiaomi benar-benar memberi kejutan ketika meluncurkan generasi ke-10 dari HP seri Redmi Note, Redmi Note 10. Kejutan itu adalah penyematan layar berpanel Super AMOLED. Inilah kali pertama HP seri Redmi Note menggunakan layar panel keluarga OLED. Bahkan, Redmi Note 10 juga merupakan HP termurah yang menggunakan panel ini.Saat dirilis pada Mei 2021, Redmi Note 10 dijual dengan HER (Harga Eceran Resmi) Rp2,5 juta. Namun demikian, teknologi layar kekinian bukan satu-satunya kelebihan yang dimiliki HP ini. Berbekal chipset Snapdragon 678, HP ini bisa menjalankan berbagai gim masa kini dengan grafik lancar.Foto jepretan kamera Redmi Note 10 pun terlihat lebih bagus karena proses lanjut yang dilakukan oleh chipset ini. Fitur unggulan lain yang ada di HP ini di antaranya adalah sertifikasi IP53 dan speaker stereo. Simak selengkapnya mengenai si ponsel di artikel kelebihan dan kekurangan Redmi Note 10.
Layar Super AMOLED 6.43 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 678RAM 4 GB
Memori Internal 64 GBKamera 48 MP (wide) 8 MP (ultrawide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)Baterai Li-Po 5000 mAhHarga Saat Rilis Rp 2.399.000
2. Samsung Galaxy M21
Samsung biasanya memberi layar berpanel PLS TFT (setara IPS LCD) untuk ponsel kelas entri. Namun, Samsung Galaxy M21 ini adalah pengecualian. Sebab, ia muncul dengan layar Super AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD . Tak dinyana, HP ini memang istimewa.Samsung tak mengorbankan sektor lain di ponsel ini kendati sudah dibekali dengan panel Super AMOLED. Mulai dari chipset, kamera, konektivitas, dan sensor, semuanya mumpuni. Tak ketinggalan pula sektor baterai yang jadi ciri khas seri Galaxy M.Ingin tahu pembahasan lebih lengkap mengenai HP dengan teknologi pengisian cepat 15 W ini? Mari simak artikel kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M21!
Layar Super AMOLED 6.4 inci