5. Kopel jointKhusus untuk mobil dengan penggerak roda belakang seperti Toyota Innova atau Toyota Avanza, suara mesin mobil mendengung saat digas pemicunya adalah kopel joint atau poros propeller aus.
Komponen ini hanya ditemukan pada tipe mobil tertentu dengan fungsi membuat poros propeller fleksibel sehingga dapat meneruskan putaran mesin sudut gardan dan mesin naik turun. Kalau sudah aus, maka kopel joint harus segera diganti dengan komponen baru.
6. Bearing rodaMasalah keausan komponen masih menjadi sumber pemicu suara mesin mobil mendengung saat digas. Kali ini bagian yang aus adalah bearing roda, terutama bagian depan karena berfungsi sebagai penahan beban kendali mobil.
Ketika bearing aus, maka akan terdengar bunyi gesekan dan dengung yang cukup nyaring. Untuk memeriksanya, Anda perlu mendongkrak mobil agar terangkat, lalu goyangkan roda secara vertikal.
Pemicu terakhir bunyi dengung dari mobil adalah water pump atau komponen pemompa air pendingin radiator agar dapat bersirkulasi di dalam mesin.
Sama seperti bagian lain, water pump pun berisiko aus sehingga menimbulkan suara mesin yang mendengung dengan sangat keras. Namun, ada satu lagi masalah pada water pump yang mampu memicu bunyi dengung, yaitu adanya kelonggaran. Anda harus mengencangkannya untuk mengurangi bunyi dengung. ***
Editor : Buliran News