Mau Sehat? Ayo Manfaatkan Jahe

Mau Sehat? Ayo Manfaatkan Jahe
Mau Sehat? Ayo Manfaatkan Jahe

Untuk mendapatkan manfaat dari jahe, cobalah mengonsumsi air jahe. Setidaknya sebanyak empat gelas. Kalian bisa mengonsumsi air jahe selama dua hari di masa awal menstruasi. Air jahe juga diketahui mampu memberikan efek menenangkan dan menghangatkan.Menurut studi dari Royal College of Obstetricians and Gynaecologists, manfaat jahe berikutnya yakni bisa meredakan gejala morning sickness pada awal masa kehamilan. Ekstrak akar jahe bahkan diketahui telah digunakan lebih dari dua ribu tahun lalu. Ekstrak ini digunakan untuk mengatasi gejala gangguan pencernaan. Mulai dari bersendawa, mual, muntah, perut kembung dan sembelit.

Tangkal Infeksi Bakteri & VirusJahe ternyata juga bermanfaat menangkal infeksi bakteri dan virus tertentu. Kandungan gingerol pada jahe lah yang dipercaya mampu menghambat terjadinya infeksi bakteri. Misalnya seperti E.coli hingga shigella.

Bukan hanya itu saja, mengonsumsi air jahe juga bisa meningkatkan sistem kekebalan atau imun tubuh. Sehingga nantinya mampu mencegah adanya kerusakan pada DNA dan stres. Menariknya, dengan mengonsumsi air jahe secara rutin dipercaya mampu membantu mengobati pilek dan flu.***

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini