KABAR mengenai Apple sedang menyiapkan Airpods 3 buka kabar baru, perangkat ini diharapkan hadir pada tahun 2021. Sayangnya, hingga saat ini Apple masih belum memberi pengumuman seputar rencana peluncuran AirPods 3. Pada gelaran Apple Event pertengahan September lalu, Apple juga tak mengumumkan AirPods 3.Absennya AirPods 3 di gelaran Apple Event September 2021 menjadi pertanyaan beberapa penggemar dan pemerhati Apple, kapan Apple akan mengenalkan AirPods 3.
Digitimes mengungkapkan bahwa keterlambatan pengiriman hanya akan berpengaruh pada pengumuman AirPods 3 pada gelaran Apple Event saja. Laporan Digitimes juga menyebutkan bahwa AirPods 3 telah memasuki masa produksi dan akan meluncur pada akhir tahun ini. AirPods 3 diyakini akan pada sekitar bulan Oktober atau November.
Detil harganya, Ives menjelaskan bahwa banderol untuk earphone nirkabel itu akan berada di kisaran Rp 4 jutaan.Tentunya, nominal tersebut jauh lebih mahal ketimbang AirPods pendahulunya. Sebut saja Apple AirPods 2 yang dirilis Maret lalu dijual seharga 159 dolar AS (Rp 2,2 juta) untuk case standar dan 199 dolar AS (Rp 2,7 juta) untuk case wireless.***
Editor : Buliran News