Advan GX : HP Lokal yang Paling Bagus dan Murah dengan Spesifikasi Gahar

Advan GX : HP Lokal yang Paling Bagus dan Murah dengan Spesifikasi Gahar
Advan GX : HP Lokal yang Paling Bagus dan Murah dengan Spesifikasi Gahar

BULIRAN.COM HP lokal biasanya dianggap sebagai HP kacangan, Tapi tidak dengan HP Advan GX ini, dijual dengan harga murah dan sangat terjangkau, tetapi menawarkan speksifikasi yang Gahar.Bagi kamu yang punya budget pas-pasan tetapi ingin menikmati spesifikasi yang bagus, Advan GX bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Advan GX cukup bisa bersaing dengan Redmi 9T, Poo M2 atau Realme Narzo. Sebelum memilih, cari tahu dulu harga dan spesifikasi Advan GX.Advan GX merupakan smartphone terbaru yang diluncurkan oleh perusahaan elektronik asal Indonesia, Advan.

Advan GX dijual perdana dan eksklusif di Advan Official Store di Tokopedia pada Senin, 12 Juli 2021. Lantas berapa harga Advan GX dan spesifikasi Advan GX?Penampilan Advan GX menunjukkan kesan smartphone yang modern dan juga elegan. Desain pada bagian belakang Advan GX terdapat efek warna gradasi sehingga membuat smartphone lokal ini terkesan mewah dan cantik.

Untuk tampilan luar Advan GX, kamu bisa melihat ada empat kamera utama di sudut kiri atas dan LED Flash. Sedangkan sidik jari berada di bagian tengah dan logo Advan di sisi kiri bawah.

Chipset dan Memori Advan GX yang Bikin Anti Lemot

HP Advan GX ini ditenagai oleh chipset Unisoc Tiger T618 dengan RAM 6 GB serta memori internal 64 GB.Selain itu, kapasitas memori penyimpanan masih bisa di-upgrade hingga 512 GB dengan bantuan kartu microSD.

Spesifikasi Advan GX ini membuat penampilannya jadi tidak lemot dan relatif cepat untuk berselancar di internet maupun media sosial.Resolusi layar Advan GX ialah 720 x 1640 piksel (HD ) dan sudah berpanel IPS. Sedangkan untuk ukuran layarnya ialah 6,82 inci.

Meski hasil gambar yang dihasilkan tidak terlalu tajam, tetapi Advan GX masih menawarkan tampilan yang cukup bagus, mengingat harganya yang terjangkau.

Advan GX Tawarkan Quad Camera dan Kamera Selfie Canggih

Smartphone Advan GX juga dilengkapi dengan empat kamera. Kamera utama 48MP f/1.8, kamera Ultra-wide 8MP, lensa Macro 2MP dan juga kamera AI 0.3MP Smart Portrait.Tak hanya itu, kamu juga akan dimanjakan dengan kamera selfie Advan GX yang beresolusi 25 MP.

Selain itu, kamera Advan GX juga mampu memberikan efek bokeh, autofocus dan night mode sehingga bisa menghasilkan gambar yang berkualitas.Hingga saat ini, sepertinya belum ada smartphone lokal yang menawarkan kamera spesifikasi tinggi dengan harga yang sangat terjangkau.

Baterai Advan GX dengan Kapasitas Besar

Salah satu keunggulan Advan GX yang tak bisa diabaikan adalah baterai dengan kapasitas yang besar, yakni 5.200 mAH.

Editor : Buliran News
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini