Ulah Siapa? Limbah Medis Vaksin Covid-19 Berserakan di Bekasi

, – Persoalan adalah persoalan bersama yang harus diselesaikan bersama. Namun di tengah upaya tersebut, masih ada saja pihak tak bertanggung jawab yang seenaknya membuang covid-19 bekas pakai

Limbah medis berupa alat bekas dan botol obat vaksin serta ditemukan warga berserakan di pinggir jalan di Kota Bekasi, Jawa Barat pada Jumat (27/8) petang.

Ratusan jarum suntik bekas massal yang ditemukan berserakan di jalan ini diduga sengaja dibuang oknum yang tidak bertanggung jawab. Sejumlah warga setempat pun merasa khawatir dan resah dengan banyaknya jarum suntik bekas vaksin berserakan di jalan.

Warga di Jalan Raya Bulak Macan, Kelurahan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat dikejutkan dengan adanya limbah medis bekas jarum suntik vaksin yang berserakan di jalan.

Selain jarum suntik bekas vaksin. Warga juga menemukan botol-botol bekas obat vaksin, botol ampul vaksin, masker medis dan sarung tangan medis. Hal ini pun membuat warga sekitar menjadi resah.

Bima Mukti Tama, salah seorang petugas keamanan perumahan yang tidak jauh dari lokasi pembuangan limbah medis jarum sunti bekas vaksin mengatakan, limbah-limbah medis jarum suntik bekas vaksin ini baru hari ini diketahui. Diduga limbah-limbah bekas jarum suntik vaksin ini memang sengaja dibuang oknum yang tidak bertanggung jawab.

Dirinya juga merasa khawatir dan resah dengan adanya limbah medis bekas vaksin yang berserakan di jalan.

Sementara Aan Irawansyah, salah satu warga lainnya mengatakan penemuan limbah medis bekas vaksin ini sudah sangat mengkhawatirkan dan meresahkan warga. Bahkan, serakan jarum suntik ini sangat berbahaya sekali karena medis dan rentan disalahgunakan

Baca Juga   Milan Tersungkur, Ini Daftar 16 Tim yang Lolos Babak 16 Besar Liga Champions

Ia juga menduga limbah-limbah medis bekas vaksin ini sengaja dibuang oleh okunum yang tidak bertanggung jawab. Terlebih, pada hari ini, Jumat, pihak Pemerintah Kota Bekasi sedang melaksanakan serentak.

Warga berharap agar pihak dinas kesehatan kota bekasi maupun pihak kepolisian segera turun langsung ke lokasi untuk membersihkan limbah-limbah bekas medis ini. Kemudian, mengungkap siapa pelaku yang sengaja membuang limbah medis tersebut.

Sementara pada Jumat malam, pihak kepolisian dan aparat pemerintah kecamatan langsung bergerak mengamankan ratusan limbah medis tersebut untuk dibawa ke kantor Polsek Bekasi Utara.(*/okn)